Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengenal Command Line Atau Baris Perintah Pada Linux

Mengenal Command Line Atau Baris Perintah Pada Linux - Hai sobat salam blogger dan salam sehat selalu untuk pengunjung situs okflash, untuk postingan kali ini saya akan mengulas sedikit tentang linux yaitu mengenai baris perintah dalam distro linux.

Baca Juga Pembahasan Mengenal linux Untuk Pemula 
Mengenal Command Line Atau Baris Perintah Pada Linux
Command Line Pada Linux
Seperti yang kita ketahui linux juga memiliki tampilan atau antarmuka pengguna grafis dan bekerja sangat mirip GUI pada sistem operasi lainnya yang bayak kita kenal seperti Windows dan OSX. Tutorial ini akan berfokus pada command line ( juga banyak dikenal sebagai terminal ) yang menjalankan baris perintah berbbasis text seperti CMD pada windows.

Apakah Baris Perintah Pada Linux..?
Bari perintah pada linux itu adalah suati perintah yang menarik dan unik, karena jika sobat belum pernah menggunakan sebelumnya dan baru mengenal mungkin bisa sedikit membingungkan dan bikin pusing sedikit, akantetapi sobat tidak perlu khawatir karena dengan sedikit latihan dan kemauan dengan tingkat tinggi, mungkin untuk yang baru mengenal ini kebanyakan orang membuka antarmuka baris perintah seperti jendela lain menggunakan tampilan GUI desktop. Jika kita menggunakan baris perintah kita akan mendapatkan keuntungan tersendiri karena kita dapat melakukan beberapa baris perintah yang kita lakukan dan dapat melakukan tugas yang berbeda pada masing-masing pengguna dengan waktu yang bersamaan. Dan kita juga bisa dengan mudah beralih ke GUI setelah kita selesai melakukan perintah-perintah berbasis terminal saran saya bereksperimenlah sampai sobat menemukan penyiapan yang paling sesuai untuk sobat.

Bagaimana Cara Kerja Baris Perintah Itu..?
Cara kerja command line atau terminal, adalah baris perintah dengan antarmuka berbasis teks dan bukan software yang dapat berhubungan dengan sistem oprasi sobat. Sobat bisa memasukkan perintah dengan mengetikkannya di keyboard dan mendapatkan umpan balik apa yang sobat perintahkan dalam bentuk teks.
Pada baris perintah biasanya memberikan sobat prompt atau informasi dimana sobat menjalankan perintah. dan umpan balik yang sobat terima akan ditampilkan setelah prompt, dalam contoh Gambar di bawah ini :
Mengenal Command Line Atau Baris Perintah Pada Linux
Terminal Perintah Pada Linux
Baris pertama :
Menunjukan kita dengan prompt ( localhost@root: ) setelah itu kita mengetikan ( ls ) Dan biasanya perintah selalu dalam baris pertama yang sobat  ketikan. Setelah itu kita dapat melihat yang dapat disebut sebagai argumen command line yaitu ( -l /home/data ). Catatan ini dipisahkan oleh spasi ( harus ada spasi antara perintah dan argumen baris perintah pertama ). Argumen baris perintah pertama adalah ( -l ) juga dapat disebut sebagai opsi. Pilihan biasanya digunakan untuk memodifikasi perilaku perintah. Pilihan biasanya tercantum sebelum argumen lain dan biasanya dimulai dengan tanda hubung (-).

Baris ke Dua Sampi ke Lima :
Baris kedua sampi dengan baris kelima merupakan unpan balik atau aoutput dari perintah yang sobat jalankan, Kebayakan perintah akan menghasilkan output dan akan terdaftar langsung di bawah perintah yang sobat ketikan, sebenarnya ada perintah lainnya akan tetapi ini tidak akan di tampilkan jika perintah yang sobat ketikan tidak terjadi kesalahan.

Baris ke Enam :
Baris ke enam akan menunjukan ke posisi awal. Yang dimana setelah perintah dijalankan dan terminal siap untuk sobat masukkan perintah lain, Jika tidak ada prompt yang ditampilkan pada posisi akhir kemungkinan besar perintahnya masih berjalan atau masih dalam proses output.

Bagaimana Membuka Terminal Pada Perangkat Anda..?
Membuka terminal cukup mudah. Saya tidak bisa memastikan ini dengan tepat untuk membuka terminal perintah, dikarena setiap sistem operasi berbeda-beda tapi berikut beberapa pengaturan untuk membuka terminal.

Pada Sistem Operasi MAC:
Applications > Utilities. Cara mudah untuk melakukannya adalah kombinasi tombol  pada keyboard ddengan kombinasi key 'command + space' yang akan memunculkan Spotlight, dan ketikan Terminal.

Pada Sistem Operasi Linux:
Applications > System or Applications > Utilities. Atau Anda mungkin bisa 'klik kanan' di desktop dan mungkin ada pilihan 'Open in terminal'.

Pada Sistem Operasi Windows :
Jika Anda menggunakan Windows dan berniat masuk dari komputer ke komputer lain, Anda memerlukan klien SSH. Yang agak bagus adalah Putty (gratis).

Apakah Shell, Bash Itu..?
Dalam terminal memiliki apa yang dikenal sebagai shell. Ini adalah bagian dari sistem operasi yang mendefinisikan bagaimana terminal akan berperilaku dan terlihat menjalankan perintah (atau mengeksekusi) . Berbagai perintah tersedia tapi yang paling umum disebut bash yang merupakan singkatan dari Bourne again shell. Jika ingin mengetahui shell apa yang di gunakan, Sobat bisa menggunakan baris perintah yang disebut dengan echo untuk menampilkan variabel sistem yang menyatakan shell yang digunakan. echo adalah perintah yang digunakan untuk menampilkan pesan.

Oke sekian dulo sobat okflash untuk pembahasan kali ini yang memebahas mengenai Mengenal Command Line Atau Baris Perintah Pada Linux, semoga dapat menjadi sebuah refrensi untuk sobat dan sekiranya dapat bermanfaat untuk sobat, saya ucapkan trimakasih dan wasalam.

Posting Komentar untuk "Mengenal Command Line Atau Baris Perintah Pada Linux"